Minggu, 09 Agustus 2015

Menangkap Ide dan Merekam Lagu dengan Advan X7

Saya rasa banyak orang yang kenal dengan merk Advan. Saya sendiri mengenal Advan sebagai merk monitor favorit. Harganya yang murah membuat produk yang satu ini disukai cukup banyak orang.

Tapi, tak banyak yang tahu jika ternyata Advan merupakan produk asli Indonesia.

Terbukti saat blogger meet up sekaligus launching Advan X7 pada 3 Agustus 2015 lalu di Ballroom Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta. Cukup banyak blogger yang baru menyadari bahwa Advan merupakan produk lokal. Selama ini mereka mengira Advan adalah produk dari Tiongkok seperti kebanyakan gadget lain.

Harry K. Nugraha, Country Manager Intel Indonesia menjelaskan berbagai kelebihan Advan X7 yang baru akan resmi dipaparkan pada pertengahan Agustus nanti.

Saya cermati betul penjelasan pak Harry tentang berbagai feature yang dimiliki Advan X7 ini, mulai spesifikasi RAM 1 GB, Space memory ROM 8 GB, Dual kamera, Dual sim, dengan processor Intel Atom X3, OS Android Kit kat 5.1 Lollipop dan USB on the go!!

Dengan spesifikasi secanggih itu, cukup banget buat saya untuk merekam lagu ketika muncul ide yang tiba-tiba datang. Ketika sedang di jalan dan mendadak muncul ide sebuah lagu baru, saya tinggal buka aplikasi untuk merekam.

Dengan gadget ini saya bisa semakin kreatif berkreasi membuat atau bahkan mengedit lagu. Saya bisa install berbagai aplikasi tanpa banyak gangguan. Dengan kapasitas penyimpanan yang cukup besar juga memudahkan untuk mengolah data. USB on the go akan memudahkan saya untuk memindahkan data langsung ke laptop atau komputer.

Bicara harga pun murah. Cuma Rp. 1.099.000,-

Harga yang masuk akal, sesuai kantung lokal.

Dapat tambahan bonus, bundling paket Indosat senilai 240rb untuk setahun. Tiap bulan dapat 20rb untuk mms, SMS plus beli paket.

Tak lama lagi saya akan bisa menikmati hasil kolaborasi Advan dan Intel ini. Saya akan tunggu penjualan perdananya hingga gadget ini sampai di tangan saya.