Minggu, 22 November 2015

Kerja Multitasking dengan ASUS Zenfone 2 Laser

Kerja Multitasking dengan ASUS Zenfone 2 Laser. Sekarang ini kebutuhan untuk bisa bekerja multitasking dengan smartphone, makin besar saja. Apalagi jika melihat kondisi jalanan yang makin lama makin tidak bersahabat. Membuat orang menghabiskan waktu lebih lama di jalan.

Banyak pekerjaan-pekerjaan yang harus segera di kerjakan saat masih sibuk berkutat dengan macet. Menunggu sampai di kantor atau di rumah, terburu deadline. Kerjaan harus segera disetor. Akhirnya, banyak yang memanfaatkan waktu selama di jalan untuk mengerjakan beberapa pekerjaan dengan mobile phone yang mudah dibawa-bawa. Kebutuhan akan smartphone mumpuni yang bisa bekerja multitasking, makin dibutuhkan.

ASUS sadar betul tentang hal ini dan menjawab kebutuhan ini dengan menghadirkan smartphone yang sesuai. Pada peluncuran Zenfone 2 lalu di Ballroom Ritz Carlton, ASUS meluncurkan banyak sekali varian smartphone yang berbeda, sesuai kebutuhan konsumen. 

ZenFestival di Ballroom Ritz Carlton (sumber foto Advencious.com)

Bagi pengguna smartphone yang banyak menghabiskan waktu di jalan, sulit menemukan sumber listrik dan membutuhkan baterai berkapasitas besar, ASUS meluncurkan Zenfone Max dengan kapasitas baterai 5000mAh. Bukan main-main. Dengan kapasitas sebesar itu, smartphone bisa dipakai seharian tanpa tergantung power bank. Bahkan bisa berfungsi sebagai power bank juga bagi smartphone lain.

Bagi pengguna smartphone yang sering bepergian ke daerah-daerah yang sulit mendapatkan sinyal, bisa juga memilih Zenfone 2 Laser yang mempunyai 5 Laser Direct Structuring Antena, 5 titik penembakan sinyal yang akan membuat sinyal smartphone semakin kuat.


Berbagai varian warna ASUS Zenfone 2 Laser (Sumber Foto : ASUS)

Ternyata ASUS mengeluarkan banyak varian, mulai Zenfone Go yang ada di kisaran harga 1,5 juta, hingga Zenfone 2 Laser! Hampir semua sudah dilengkapi kamera belakang 13 Megapixel, dan kamera depan 5 Megapixel, dengan spesifikasi yang mendukung kerja multitasking dari smartphone.


Apa saja kelebihan ASUS Zenfone 2 Laser?

Semua varian ASUS Zenfone 2 Laser memiliki kelebihan pada fitur Laser Auto Focus yang bisa membuat kamera menemukan fokus hanya dalam waktu 0,03 detik saja. Momen-momen penting tak akan terlewat lagi. Tak ada lagi cerita kehilangan momen karena kamera yang lambat menemukan fokus. Mau foto pemain bass yang sedang perform di panggung, bisa dilakukan berkali-kali.

Aplikasi PixelMaster pada ASUS Zenfone 2 ini mendukung fitur Backlight Mode, Low Light Mode, hingga Depth of Field. Dengan Backlight (Super HD) Mode, akan membuat objek foto tetap terang, walaupun sudut pengambilan gambar berlawanan arah dengan sumber cahaya (backlight).

Dengan Low Light Mode, foto di dalam studio rekaman yang minim cahaya sekalipun tetap akan menghasilkan karya foto yang bagus. Dengan bantuan aplikasi PixelMaster Camera bawaan dari ASUS, sensitivitas cahaya meningkat 4x lipat.

Hasil foto menggunakan Low Light Mode (sumber foto ASUS)

Kalau mau foto dengan efek bokeh, tinggal pilih fitur Depth of Field, jadi blur background fotonya.

Dukungan operating system Android Lollipop 5.0 dengan ASUS ZenUI 2.0, akan menambah lancar urusan edit mengedit. Upload dan download lagu pun akan lebih mudah.


Apa yang membedakan masing-masing varian?

Kita bahas satu per satu

Zenfone 2 Laser 5.0
Zenfone ini mempunyai lebar layar 5", kapasitas memori 2 GB, storage 8GB/16GB, dan baterai 2400mAh. CPU dari smartphone ini menggunakan Qualcomm Snapdragon 410 quad core 64-bit 1,2 GHz dan dukungan GPU Andreno 306 400MHz.

Harga IDR 2,099.000

Zenfone 2 Laser 5.5
Lebar layar 5,5", kapasitas memori 2GB, storage 16GB, dan baterai 3000 mAh. CPU dari smartphone ini menggunakan Qualcomm Snapdragon 410 quad core 64-bit 1,2 GHz dan dukungan GPU Andreno 306 400MHz.

Harga IDR 2.399.000

Zenfone 2 Laser 6.0
Nah ini varian tertinggi dari seri Zenfone Laser ini. Dengan ukuran layar hingga 6", kapasitas memori 3 GB, storage hingga 32 GB, dan baterai 3000mAh. CPU dari smartphone ini menggunakan Qualcomm Snapdragon 615 Octa core 64-bit 1,7 GHz dan dukungan GPU Andreno 405 550MHz.

Bagi pengguna yang membutuhkan smartphone premium dengan spesifikasi optimal yang bisa digunakan untuk bermain game maupun kerja multitasking, ini bisa menjadi jawaban.

Mau melakukan edit foto atau video bersamaan dengan menulis, mengirim email, download video atau upload foto? Bisa dengan mudah dilakukan di smartphone sekelas Zenfone 2 Laser 6.0 ini. Processornya sudah Octa core!

Harga yang dipatok pun tak mahal. Untuk ukuran kelas premium seperti ini, harganya hanya 3,499.000,-!
Murah sekali kan dibanding produk sejenis? Harga produk sejenis dari brand lain masih di kisaran 4-6 jutaan.